DokterSehat.Com– Berhati-hatilah jika Anda memiliki balita. Pastikan untuk selalu mengawasinya saat bermain, khususnya di dalam rumah agar mereka tidak asal menelan benda-benda yang berbahaya. Hal inilah yang sayangnya terjadi pada balita berusia 18 bulan dari Connecticut, Amerika Serikat, bernama Cameron Soto.
Dilansir dari Atlanta Journal Constitution, Cameron tanpa sengaja menelan baterai kancing, baterai yang kerap digunakan pada jam tangan atau mainan berukuran kecil yang berjenis lithium. Baterai ini terjebak di kerongkongannya dan akhirnya bereaksi setelah terkena air liurnya. Efeknya adalah, kerongkongan Cameron terbakar!
Marisa, ibu dari Cameron, berpikir jika anaknya hanya mengalami sakit tenggorokan biasa. Namun, Ia memeriksakan kondisi kesehatan sang bocah ke rumah sakit karena melihatnya terlihat sangat menderita. Dokter yang menjalankan pemeriksaan sinar X akhirnya mengungkap apa yang menyebabkan Cameron mengalami sakit tenggorokan, yakni ada baterai yang terjebak di kerongkongannya.
Baterai ini memicu luka bakar dan peradangan parah pada tenggorokannya. Beruntung, dokter menyebut peradangan ini tidak sampai menjalar ke otak ataupun jantung. Demi mengeluarkan baterai ini, dokter pun menggunakan trakea atau tabung khusus. Cameron pun sementara tidak bisa makan dan berbicara.
Beruntung, proses pemulihan Cameron setelah baterai kancing berhasil dikeluarkan dari tubuhnya berlangsung dengan cepat. Kini Ia sudah mulai kembali makan dan melakukan aktivitas lainnya.
Marisa pun tergerak untuk menceritakan kisah yang dialaminya ini di media sosial. Ia memperingatkan semua orang tua di seluruh dunia untuk berhati-hati dalam menyimpan benda-benda kecil, termasuk baterai yang bisa saja menarik perhatian anak. Bisa jadi anak akan menelannya karena rasa penasaran.
Marisa juga meminta orang tua untuk tidak sembarangan membelikan mainan yang memakai baterai kancing demi mencegah kejadian seperti yang dialami oleh Cameron.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
0 Comments